Sesi perfotoan bersama para anggota Kawakibul Fusoha usai acara perlombaan yang dilaksanakan pada Jum'at (18/10). (Sumber: Dok. Informatika/Alfaridzi) |
Informatikamesir.com, Kairo – Pada Jum’at (18/10), salah satu komunitas belajar masisir “Kawakibul Fusaha” merayakan hari jadinya yang kesembilan.
Sebagai bentuk kesyukuran, Kawakibul Fusoha pun mengadakan perlombaan bertajuk al-Qur'an dan Bahasa Arab guna meningkatkan semangat juang anggotanya. Perlombaan ini bertempat di markaz umum Kawakibul Fusaha, Darbul Ahmar, Darrosah.
Di sela-sela kata sambutannya, founder sekaligus
pembina Kawakibul Fusaha, Syekh Syarafuddin al- Azhari, manyampaikan rasa syukurnya
yang terdalam kepada Allah Swt. yang
telah memberinya kesempatan untuk mendirikan dan membina komunitas
belajar yang berkhidmat untuk masisir ini.
“Sembilan tahun yang lalu, kita tidak tahu komunitas ini ada atau tidak, namun dengan izin Allah Swt., komunitas ini
didirikan dengan keikhlasan hati,” ujar peraih doktoral Universitas al-Azhar asal Nigeria ini.
Muhammad al-Fathi, salah satu anggota Kawakibul Fusaha sekaligus
peserta lomba mengungkapkan rasa takjub dan rasa syukurnya telah mengikuti
lomba yang mampu memacu semangat untuk senantiasa ber-muroja’ah (mengulang
pelajaran).
”Rasa takjub dengan acara hari ini sebagai bentuk untuk
menggali bakat anggota Kawakibul Fusaha
dan bersyukur karena dengan lomba ini mampu mamacu semangat kita
untuk senantiasa ber-muroja’ah,” ungkap mahasiswa asal jawa barat
ini.
Acara yang dibuka pada Jum’at pagi ini turut diiringi dengan
lomba tahfiz dan akan dilanjutkan keesokan harinya dengan lomba menghafal mutun,
pidato bahasa Arab, debat bahasa Arab, dan diakhiri dengan turnamen futsal
antar anggota Kawakibul Fusaha.
Reporter: Muhammad Alfaridzi
Editor: Muhammad Nur Taufiq al-Hakim
No comments:
Post a Comment